Home Politik Elektabilitas Prabowo Meningkat Menjadi 43,3 Persen Terkait Istilah Gemoy dan Faktor Jokowi

Elektabilitas Prabowo Meningkat Menjadi 43,3 Persen Terkait Istilah Gemoy dan Faktor Jokowi

0

Lembaga Survei Indonesia (LSI) Denny JA merilis hasil survei elektabilitas calon presiden dan wakil presiden berdasarkan media sosial pada Jumat (29/12/2023). Pasangan calon presiden nomor urut dua, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka, hampir unggul di seluruh platform, khususnya TikTok dan Instagram.

Sementara itu, pasangan calon presiden nomor urut satu, Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar, unggul di Twitter.

Pertama, dengan basis 63 persen, Prabowo-Gibran unggul 42 persen di pengguna WhatsApp, Anies-Muhaimin menyusul dengan angka 28,1 persen, dan pasangan calon presiden nomor urut tiga Ganjar Pranowo dan Mahfud MD 19,3 persen.

Kedua, Facebook dengan basis 21,1 persen. Sebanyak 42,2 persen dikuasai oleh Prabowo-Gibran, diikuti Anies-Muhaimin 31,9 persen, dan Ganjar-Mahfud 19,9 persen.

Ketiga YouTube dengan basis 6,8 persen. Prabowo-Gibran unggul dengan 45,6 persen, kemudian Ganjar-Mahfud 28,3 persen, dan Anies-Muhaimin 19,9 persen.

Keempat, media sosial TikTok dengan basis 4,1 persen, Prabowo-Gibran unggul dengan angka 57,3 persen, diikuti Ganjar-Mahfud 24,5 persen, dan Anies-Muhaimin 14,2 persen.

Reporter: Ahda Bayhaqi/Merdeka

Exit mobile version