27.1 C
Jakarta
Saturday, October 19, 2024

Gibran Dipuji karena Kinerjanya saat Debat Cawapres, Gerindra: Prabowo Tidak Salah dalam Memilih

Jangan Lewatkan

Ketua Umum (Ketum) Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) berharap, debat cawapres yang telah berlangsung pada Jumat (22/12) kemarin bisa memperkuat dukungan terhadap paslon nomor urut dua Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka di Pilpres 2024.

“Nah kita tahu bahwa debat itu berisi substansi tapi juga ada simpati yang ingin dihadirkan dan tentunya kita berharap melalui forum debat tersebut dukungan makin kuat,” kata AHY kepada wartawan di Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, Sabtu (23/12/2023).

Tak hanya itu, ia berharap masyarakat semakin paham dengan visi, misi, dan program kerja yang akan dibawa Prabowo-Gibran.

“Saya pikir debat selalu menghadirkan pro dan kontra tapi kita mengapresiasi bahwa telah berpartisipasi dan tentunya menunjukkan upaya agar masyarakat semakin memahami visi, misi, program-program yang akan diperjuangkan oleh para kandidat tadi malam para cawapres,” ujar AHY.

“Dalam hal ini Demokrat tentu menjadi bagian tak terpisahkan dari perjuangan Pilpres, yaitu Bapak Prabowo dan Mas Gibran. Dengan ini kami juga berharap bahwa selain kegiatan kampanye di berbagai daerah di Indonesia, forum-forum debat itu bisa kita terus optimalkan, kita kapitalisasi secara positif,” sambungnya.

Lebih lanjut, AHY mengklaim bahwa Demokrat bakal memajukan ekonomi dan meningkatkan kesejahteraan warga.

“Kalau ekonominya tumbuh, masyarakatnya diperlakukan secara adil, maka kita berharap kehidupan akan semakin berkualitas bagi keluarga-keluarga Indonesia,” imbuhnya.

Semua Berita

Berita Terbaru