29.4 C
Jakarta
Saturday, October 19, 2024

Oktafiandi Ingatkan Pendukung PDIP untuk Memajukan Caleg dan Kawal Demokrasi

Jangan Lewatkan

Liputan6.com, Jakarta Pemilihan umum (Pemilu) merupakan mekanisme utama dan prasyarat bagi demokrasi perwakilan. Hal tersebut disampaikan Oktafiandi, caleg PDI Perjuangan Dapil Jawa Barat X ketika melakukan pertemuan di Kecamatan Sindang Kasih, Ciamis, dengan sejumlah pendukungnya.

Oktafiandi berpesan kepada para pendukungnya terkait pentingnya mengawal demokrasi karena memperjuangkannya sangat berat dan memakan banyak korban. Andi akrab disapa mengungkapkan, sampai hari ini lebih dari 7 pejuang demokrasi yang tidak ditemukan. Baik itu dari mahasiswa, budayawan, seniman, dan tokoh lainnya.

“Tugas kita setelah reformasi yakni mengawal jalannya demokrasi dengan baik. Karena ini cita-cita suci dari para founding father negara kita, supaya hak-hak masyarakat tersalurkan dan terlindungi dengan baik (lewat Pemilu) demi kemajuan negara tercinta,” kata Andi yang juga merupakan Divisi Jaringan Tim Koordinasi Relawan Pemenangan Presiden (TKRRP) Ganjar-Mahfud.

Andi juga berharap nilai-nilai Pancasila dan kebhinekaan terus dipupuk. Andi pun mengajak para pendukungnya untuk menjadikan nilai-nilai Pancasila sebagai lokomotif dalam melawan politik identitas, baik identitas ras, etnis, agama, maupun identitas sosial lainnya.

“Ke depan kita berharap, anak-anak kita yang bukan siapa-siapa berani bercita-cita menjadi Bupati, Walikota, Gubernur, Pengusaha, akademisi hingga menjadi Presiden, tanpa harus memikirkan dia dari suku, agama, atau golongan manapun. Dia tidak akan takut bertarung karena dia yakin hak nya dilindungi oleh negara dengan baik,” jelas Juru Bicara eks Menteri Kesehatan (Menkes) tersebut.

Rakyat Tak Boleh Ditakut-takuti

Selain itu, untuk mewujudkan demokrasi yang sehat, Andi menegaskan rakyat tidak boleh ditakuti maupun diintervensi dari pihak manapun. Sebab, kebebasan demokrasi akan mengantarkan negara Indonesia menuju negara yang kuat, karena sistmen yang diperkuat.

“Pak ganjar berkomitmen untuk itu. Apalagi didampingi oleh pendekar Hukum Profesor Mahfud MD yang juga sama dengan kita, yang berasal bukan dari keluarga pejabat. Beliau hanya anak kampung yang berkomitmen tinggi untuk kepentingan rakyat, bukan untuk kepentingan keluarganya,” terang Andi.

“Insyaallah masyarakat sudah cerdas, dan mengerti mana yang baik dan mana yang tidak baik. Semua sepakat untuk kepentingan masyarakat Ciamis khususnya, dan masa depan Indonesia umumnya,” lanjutnya.

Lebih lanjut, Oktafiandi menyampaikan pesan dari Ketua Umum PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri, bahwa untuk tetap menjaga akar rumput, maka setiap kader PDI Perjuangan harus selalu turun ke bawah mendengarkan aspirasi dari rakyat.

“PDI Perjuangan selalu hadir bersama masyarakat marhaen,” tegas Andi.

Semua Berita

Berita Terbaru